Minggu, 01 Januari 2012

Van Persie: Kami Mencintai Kehidupan di London!


LONDON - Robin van Persie kini menjadi objek perbincangan hangat di bursa transfer bulan Januari. Walau begitu, tampaknya sulit bagi penyerang Arsenal ini untuk pergi karena Van Persie merasa keluarganya sudah mencintai kehidupan kota London.

Arsenal memang klub yang berbasis di London utara. Pemain internasional Belanda ini sudah berada di London sejak tahun 2004, tahun dimana van Persie diboyong dari Feyenoord, jadi wajar saja bila dirinya menyatakan sangat betah tinggal di London.

“Kami mencintai kehidupan di London dan saya merasa senang melihat anak saya bertumbuh di sini. Mereka tumbuh seperti anak-anak Inggris dengan tingkah laku yang baik dan nilai-nilai dari Inggris,” ujar van Persie seperti dilansir dari Goal, Senin (2/1/2012).

“Tempat tinggal kami berada di luar kota, itu fantastis. Kami memiliki apapun yang kami inginkan. Orang-orang Inggris di tempat saya tinggal benar-benar sopan. Orang-orang di sini menyenangkan. Itu membuat hidup (terasa) mendapat kenikmatan nyata,” tambahnya.

Saking lamanya tinggal di London, anak-anak van Persie bahkan kini bersikap layaknya orang Inggris. Padahal sejatinya van Persie dan istrinya, Bouchra, merupakan warga negara Belanda. Hal ini tentu juga menjadi faktor sulitnya van Persie hengkang dari The Gunners.

“Anak-anak saya menjadi lebih condong bersifat Inggris dibandingkan Belanda. Mereka telah menyerap kultur dan nilai dari Inggris. Itu membuat saya terkadang terharu ketika saya melihat apa yang anak-anak saya lakukan di sini. Ketika Shaqueel telah menjalani setengah waktu di sekolahnya, dia tidak ingin pulang ke Belanda kembali,” tutupnya.
(seb)

http://bola.okezone.com/read/2012/01/02/45/550094/van-persie-kami-mencintai-kehidupan-di-london

Tidak ada komentar:

Posting Komentar